Asep Cahyana WBP Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang, Membuktikan Prestasinya di Ajang Kejurnas Terbuka Kick Boxing 2024

http://Rajawali times.id Tangerang Selatan.- Atlet Boxing Kampus Kehidupan berhasil meraih prestasi pada Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Kick Boxing Tahun 2024 yang digelar di Plaza Rakyat, Balai Kota Tangsel pada, Rabu (18/12/2024).

Asep Cahyana Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang berhasil membuktikan prestasinya yang membanggakan dengan meraih juara 2 atau medali perak dalam event Kejuaraan Nasional Kick Boxing Tahun 2024.

Bacaan Lainnya
banner 300x250

Kepada media, Asep mengatakan Alhamdulillah meskipun menjadi juara 2 saya sudah tampil menjadi yang terbaik.

“Kedepannya saya akan terus berlatih, lebih keras lagi latihanya, tingkat performancenya, dan Mudah-mudahan menjadi lebih baik dan mencapai hasil yang baik. “Ucap Asep.

Ditempat yang sama Pelatih Atlet Kick Boxing Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Pemuda IIA Alex Muaya mengatakan, Alhamdulillah pertandingan sekaligus penutupan final berjalan lancar, secara kasat mata yang kita lihat tadi diatas ring Asep kita tidak bisa ngomong apa-apa semua keputusan dewan juri kita harus bisa terima. Pertandingan ada menang, dan juga kalah semuanya kita harus bisa menerima.

“Kedepannya saya akan lebih pusatkan mereka banyak latihan, lebih kuat fisiknya, agar event-event yang akan datang lebih tampil maksimal lagi. Untuk Asep rencana di bulan februari akan tampil di tingkat nasional, lebih keras lagi latihanya lebih baik cape latihan dari pada diatas babak belur. “Ujar Alex.

Selain Asep, Alex Muaya melatih warga binaan pemasyarakatan (WBP) Lapas IIA Tangerang M. Rizky Anugrah berhasil meraih juara 3 Piala Menteri Perekonomian Banten dan Faza Wijaya meraih juara 3 piala Kampus Pemuda Pancasila DKI.

Dari Forum Betawi Rempug (FBR), Kota Tangerang Selatan mensupport penuh Asep Cahyana Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Pemuda Kelas IIA Tangerang Untuk Bertanding Kejuaraan Nasional Kick Boxing Tahun 2024.

Pewarta Chrdn

Redaksi Piter Siagian

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *